SSS Cafe — 13
“Aku minta maaf. Aku akan melepaskan tanganku, tapi tolong pelankan suaramu sekecil mungkin … bisa ‘kan?”
Aku mengangguk. Lalu, pria itu mengangkat tangannya dari mulutku.
“Orang-orang … mmph, hmmp!”
“Haha … Sebenarnya, aku sedang dikejar sekarang. Kalau kau membiarkanku bersembunyi sebentar, aku akan membiarkanmu pergi.”
Wow, bukankah ini jadi lebih mencurigakan. Apa alasan untuk bersembunyi di tembok depan toko ini saat siang hari bolong dan menghindari orang?
Mata-mata? Atau seorang kriminal?
“Aku bukan seorang kriminal.”
Apa kau membaca pikiranku?
0 Comments
Posting Komentar